Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Login Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa 2021

Cara Mudah Login Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa 2021

Halo sahabat pembaca MEDIABRITA pada postingan kali ini kita akan mempelajari Cara Mudah Login Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa 2021.

SDGs Desa merupakan role pembangunan berkelanjutan yang akan masuk dalam program prioritas penggunaan Dana Desa Tahun 2021. 

Apa tujuan pendataan SDGs? Jika mengutip dari situs undp.org terdapat 17 (tujuh belas) tujuan dan sasaran pembangunan melalui SDGs Desa, yaitu : Mengakhiri kemiskinan dalam segala bentuk dimanapun (No Poverty) Mengakhiri kelaparan, mencapai ketahanan pangan dan meningkatkan gizi serta mempromosikan pertanian berkelanjutan (Zero Hunger).



Nah, disini tugas dari desa yaitu melakukan input data sdgs desa mulai tingkat individu, keluarga, RT dan desa, ke dalam sebuah aplikasi yakni SDGs Desa. Ada dua hal yang perlu diketahui yaitu pada pendataan sdgs ini pertama, petugas harus memasukan atau menginput ke aplikasi sdgs desa dan kedua petugas juga harus mengecek terhadap hasil inputan para petugas yakni di dashboard admin.

Nah dengan hal tersebut untuk Pembina dan Ketua Tim Relawan Pendataan SDGs Desa, tentu masih ada yang belum paham, dimana dan cara melihat hasil inputan data SDGs yang sudah diinput ke dalam aplikasi SDGs Desa tersebut.

Hal ini sangatlah penting, pasalnya dengan adanya Dashbard admin, kita akan mengetahaui sudah masuk kah dan sudah berapa banyak data yang sudah diinput oleh Tim Relawan SDGs Desa, lalu jika ada yang salah seperti apa cara mengedit, menghapus, ataupun memperbaiki, serta cara untuk memahami data yang lebih rincinya.

Nah pada dasarnya dalam pendataan SDGs desa ada dua tim yakni pertama sebagai enumerator atau penginput data dari tim pendata dilapangan sedangkan tim yang kedua adalah sebagai Admin Desa.

Karena kita sedang membahas tentang tugasnya sebagai Admin Desa yakni Cara Mudah Login Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa 2021.

Agar kita sebagai admin baik admin desa atau kecamatan dan lainnya untuk bisa login ke Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa yaitu melalui web milik kemendes dengan alamat https://api-sdgs.kemendesa.go.id Anda bisa melihat semua data yang sudah diinput ke aplikasi SDGs Desa. Mulai dari penginputan oleh Enumerator data di level Desa, Rukun Tetangga (RT), Keluarga, hingga ke level individu bisa dilihat, pada dashboard https://api-sdgs.kemendesa.go.id tersebut.

Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa untuk Admin Desa tersebut, hanya di peruntukkan bagi para Pembina dan Ketua Pokja Tim Relawan SDGs Desa saja, seperti Kepala dan Seketaris Desa. Maka dari itu sesuai dengan yang telah diatur dalam Permendesa PDTT Nomor 21/2020 Pasal 20, bahwa disana disebutkan data SDGs Desa adalah milik Desa.

Untuk tim relawan pendata yang lain, untuk masuk ke dalam Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa memang tidak diizinkan untuk dapat login/masuk ke Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa.

Cara Mudah Login Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa 2021

Nah, agar lebih memahami bagaimana Cara Mudah Login Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa 2021. Berikut Trik dan Langkahnya :

Kesatu, buka alamat https://api-sdgs.kemendesa.go.id di mesin pencari atau search engine seperti Google Chrome, Yahoo, Ask, Opera, duckduckgo, bing atau yang lainnya jika anda malas menulisnya bisa langsung login dengan Login Disini, Jika sudah Login Ke SDGs Kemendes tampilan gambarnya tidak jauh seperti dibawah ya teman-teman.


Kedua, Kemudian, langkah selanjutnya anda tinggal masukkan Username denga menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Password menggunakan nomor handpone yang sudah didaftarkan dan dikirim oleh Tenaga Pendamping Profesional (TPP).

Ketiga, Setelah dipastika datanya sudah benar, kemudian langsung saja klik Login.

Keempat, Jika No NIK dan No Handphone Anda berhasil tersimpan di Kementerian Desa, sehingga tampilan awal dari SDGS Desa tampak gambar seperti dibawah ini.


Keenam, Akan tetapi jika belum berhasil login, silahkan meminta kepada Pendamping Lokal Desa dan/atau TPP untuk dibuatkan username dan pasword admin desa. Dan janga lupa untuk disimpan jika suatu saat akan login dashboard Sdgs admin kembali.

Ketujuh, Silahkan pilih menu “Data Survey”, lalu pilih salah satu data survey yang ingin Anda lihat, seperti survey individu, survey keluarga, survey, Rt, dan survey keluarga.

Kedelapan, Maka setelah Anda klik tersebut kemudian klik “tampil” maka disini akan muncul data yang sudah pernah Anda diinput di aplikasi SDGs Desa, masuk atau tidak, disinilah peran dan tugas admin desa yaitu untuk memastikan bahwa data inputan para petugas sudah masuk atau belum.

Kesembilan, Langkah selanjutnya, ketika sudah tampil, Anda bisa mengekspor melalui tanda sudah di beri angka (1), View diangka (2), Edit diangka (3), Delete diangka (4), serta print hasil survey diangka (5).


Kesepuluh, Kemudian Anda juga bisa melakukan pengecekan dan/atau memonitoring secara harian atau real time, yang telah dikerjakan oleh Tim Pendata SDGs di Desa Anda.

Akhir kata demikianlah Cara Mudah Login Dashboard Admin Aplikasi SDGs Desa 2021, untuk melihat pemutakhiran data SDGs Desa yang telah ter-input oleh para enumerator pada dashboard admin aplikasi SDGs Desa dengan memanfaatkan https://api-sdgs.kemendesa.go.id. Semoga bermanfaat dan salam merdesa.

Catatan, oh iya sampai dengan saat ini sangat disayangkan untuk dashboard sdgs desa belum bisa digunakan sama sekali, karena masih dalam maintenance atau perbaikan, semoga kedepannya tidak terjadi hal seperti ini dan tidak ada kendala apapun pada dashboard SDGS.

Yang sering dikunjungi : aplikasi penghasil uang, aplikasi penghasil uang 2021, aplikasi penghasil dana, aplikasi penghasil gopay, penghasil uang membayar, penghasil uang terbukti membayar, penghasil uang tercepat membayar, aplikasi yang menghasilkan uang dengan cepat, aplikasi invite teman membayar, aplikasi penghasil uang dana terbaru, aplikasi rajakomen penghasil uang, Daftar Pinjaman Online Terpercaya, Pinjaman Online Terbaru.