Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Inilah syarat mendapatkan BLT Modal Usaha Rp3,5 juta terbaru tahun 2021

Mediabritarakyat -- seperti diketahui bersama bahwa Kementerian Sosial (Kemensos) berencana memberikan bantuan modal usaha kepada 10 ribu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH).

Bantuan BLT Modal Usaha ini bakal diberikan bagi KPM PKH yang memiliki rintisan usaha sejak terdampak pandemi Covid-19.

Ilustrasi/insulteng


Pemberian bantuan sosial insentif sebesar Rp3,5 juta tersebut ditujukan kepada KPM PKH Graduasi.

Arti KPM PKH Graduasi

Adapun KPM PKH Graduasi yang dimaksud adalah mereka yang masih dalam kategori miskin dan rentan miskin, tetapi sudah graduasi karena beberapa komponennya tidak memenuhi.

Kedua kalinya, Adapun KPM PKH Graduasi yang dimaksud adalah mereka yang masih dalam kategori miskin dan rentan miskin, tetapi sudah graduasi karena beberapa komponennya tidak memenuhi.

Cara cek bantuan BLT Rp 3,5 juta

Begini cara mengecek penerima bantuan BLT Modal Usaha Rp3,5 juta dan syarat mendapatkannya? Berikut tata cara mengakses informasi bantuan bagi para graduasi KPM PKH seperti dikutip dari dtks.kemensos.go.id:

1.Buka laman dtks.kemensos.go.id.

2.Pilih ID Kepesertaan yang diinginkan.

3.Masukkan Nomor Kepesertaan dari ID yang dipilih, bisa menggunakan NIK.

4.Masukkan Nama yang sesuai dengan ID yang dipilih.

5.Masukkan kode yang tertera.

6.Klik ‘Cari’.

7.Muncul keterangan apakah ID yang di-input terdaftar atau tidak di DTKS.

Untuk Penyalurannya Bantuan modal graduasi KPM PKH Rp3,5 juta akan disalurkan langsung ke rekening penerima melalui bank anggota Himpunan Bank Negara (Himbara).

Selain itu, penerima yang tidak memiliki rekening akan disalurkan melalui PT Pos Indonesia.

Berikut sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi untuk mendapatkan bantuan modal kewirausahaan sosial KPM PKH, yakni:

1. Warga miskin atau rentan miskin.

2. Anggota KPM PKH yang telah digraduasi.

3. Memiliki usaha.

Nah apabila Anda lolos seleksi dari Kemensos, maka akan diinfokan oleh pendamping PKH ingat sekali lagi Pendamping PKH. Mengenai Prosedur pencairan dana bantuan modal usaha nantinya juga disupervisi oleh pendamping PKH tingkat kecamatan.

Jenis usaha untuk bantuan BLT Rp3,5 juta

Adapun Jenis-jenis usaha yang berhak mendapatkan modal kewirausahaan sosial KPM PKH Rp3,5 juta di antaranya:

1. Kelontong.

2. Kuliner.

3. Pedagang.

4. Penjahit.

5. Pertanian.

6. Peternak.

Nantinya jika mendapatkan bantuan modal kewirausahaan sosial KPM PKH sebesar Rp3,5 juta, warga akan didampingi secara langsung oleh pendamping PKH yang berkompeten guna membantu merintis usahanya masing-masing.

Sementara itu, Program kewirausahaan sosial ini didampingi oleh pendamping Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK). Sumber : pikiran-rakyat